Download Al Qur’an Kini Semakin Mudah

Al Qur’an merupakan kitab suci umat muslim dan sebagai umat muslim kita juga wajib untuk mengimami kandungan yang ada di dalam Al Qur’an dan membacanya sebagai bentuk ibadah kepada Allah SWT. Al Quran sendiri menggunakan Bahasa Arab sehingga untuk dapat membaca Al Qur’an kita diharapkan untuk belajar tentang huruf hijaiyah dan belajar untuk mengenal tanda baca saat membaca Al Quran. Bagi beberapa orang mungkin akan mengalami beberapa kendala terkait cara belajar membaca Al Quran yang benar. Seperti yang diketahui bahwa membaca Al Qur’an harus dilakukan dengan benar dan ucapan yang benar seperti Bahasa Arab karena Al Qur’an memang diturunkan di negeri Arab.

Membaca Al Qur’an memberikan pahala bagi umat muslim. Oleh sebab itu, umat muslim dianjurkan untuk selalu membaca Al Qur’an setiap saat pada waktu senggang. Dengan kemajuan teknologi, saat ini membaca Al Qur’an dapat dilakukan dengan mudah dan dapat dilakukan dimana saja. Berikut beberapa cara mendownload Al Qur’an dengan cara yang mudah dengan berbagai perangkat.

1. Ebook Al Qur’an    

Bentuk Al Qur’an dengan soft file atau Ebook berbentuk PDF merupakan bentuk yang praktis untuk dibawa kemana-mana. Tinggal download Ebook Al Qur’an anda bisa dapatkan dengan mudah di Internet. Al Qur’an versi Ebook ini juga dapat dibuka dalam berbagai perangkat seperti laptop, komputer bahkan Smartphone. Tentu hal ini akan sangat memudahkan bagi para muslim dan muslimah yang ingin membaca Al Qur’an dimana saja atau ketika lupa untuk membawa Al Qur’an. Dalam versi Ebook ini tentunya Al Qur’an memiliki versi yang sama dengan yang versi cetak, sehingga jangan khawatir dengan isinya. Selain itu, Ebook Al  Qur’an juga dilengkapi dengan terjemahan, sehingga selain membaca Al Qur’an, muslim dan muslimah tetap dapat mengerti arti dari ayat-ayat Al Qur’an.

Ada dua Ebook yang direkomendasikan yaitu dari Naf’an Akhun yang menyerupai versi cetak Al Qur’an dan King Fahd Printing Complex yang memiliki tampilan lebih menarik, namun tidak merubah kenyaman membaca.

Klik di sini untuk mendownload versi Malik Fahd

Klik di sini untuk mendownload versi Naf’an Akhun

Atau download yang lainnya pada link berikut

2. Ebook Al Qur’an versi CHM

CHM atau Compiled HTML merupakan platform yang disediakan oleh windows untuk membantu membaca file Ebook. Pada Al Qur’an versi CHM juga memudahkan para muslim dan muslimah untuk dapat membaca Al Qur’an dengan lebih mudah. Jika ingin mendownload Al Qur’an versi CHM, anda bisa mendownload versi Al Qur’an Digital versi 2.1. Pada versi CHM ini biasanya akan lebih mudah dibuka menggunakan versi komputer yang berbasis windows. Jika ingin membukanya di smartphone biasanya memerlukan pihak ketiga untuk dapat membuka file CHM. 

Jika anda memiliki kendala untuk membuka Al Qur’an versi CHM atau file lainnya, berikut hal yang bisa anda lakukan. Pada file yang sudah anda download, pilih klik kanan. Setelah itu pilih properties dan akan muncul dialog bar. Pada menu General pilih tombol yang palin bawah yaitu klik Unblock lalu pilih OK. Anda bisa kembali untuk membuka Al Qur’an versi CHM dengan mudah.

Klik di sini untuk mendownload versi CHM

3. Software Al Qur’an 

Selain format PDF ada juga format Software Al Qur’an yang berbasis sistem Windows yang bisa anda gunakan untuk membaca Al Qur’an. Mungkin ada banyak software Al Qur’an yang bisa anda temui di Internet, salah satunya adalah Qur’an Viewer. Untuk bisa membaca format file dari Qur’an Viewer memang perlu dilakukan instalasi terlebih dahulu dan caranya cukup mudah. Cari link softfile Al Qur’an kemudian download link tersebut. Setelah itu, ikuti instruksi yang ada. Pada dasarnya bentuk softfile yang memerlukan terjemahan  perlu untuk dilakukan pengekstrakan. Lakukan double klik pada file untuk memberikan subtitle Bahasa Indonesia pada file. Setelah proses instalasi selesai pilih pengaturan bahasa yang ada di kanan bawah file kemudian pilih setting Bahasa Indonesia.

Klik untuk mendownload versi aplikasi Windows

4. Aplikasi Al Qur’an Android

Menggunakan Al Qur’an versi aplikasi mungkin merupakan alternatif yang paling mudah. Apalagi saat ini pengguna smartphone sangat banyak sehingga akan lebih mudah juga untuk membaca Al Qur’an lewat smartphone. Ada banyak aplikasi Al Qur’an yang bisa anda pilih lewat Google Play Store. Beberapa yang direkomendasikan adalah Al Qur’an Bahasa Indonesia oleh Martin Villar dan iQuran Lite oleh Guided Ways. Beberapa aplikasi tersebut dapat anda instal dengan mudah di smartphone anda. Ada banyak keunggulan yang bisa didapatkan dengan mendownload Al Qur’an dengan versi aplikasi. Beberapa diantaranya adalah kemudahan dalam mencari nama surat, lengkap dengan terjemahan dan dilengkapi dengan fitur yang mudah untuk dioperasikan. Selain itu, dengan aplikasi Al Qur’an, anda bisa membaca kapan saja lengkap dengan terjemahan Al Quran. 

Pada dasarnya anda dapat memilih berbagai program ataupun bentuk file yang anda sukai untuk membaca Al Qur’an. Apapun versi yang digunakan insha allah tidak akan mengubah isi dari Al Qur’an. Adanya versi Al Qur’an menjadi bentuk digital pada umumnya memudahkan bagi muslim dan muslimah untuk membaca Al Qur’an dimana saja dan kapan saja. Anda tetap bisa membawa Al Qur’an versi cetak. Adanya Al Qur’an versi digital ini hanya membantu untuk memudahkan membaca Al Qur’an dalam segala situasi. Dalam kemajuannya, ada juga Alquran versi digital yang mempunyai fitur baca, dimana fitur ini akan membacakan ayat-ayat suci Al Quran. Tentu saja hal ini akan memberikan kemudahan bagi pembaca Al Qur’an untuk tetap bisa membaca Al Qur’an dengan menirukan suara. 

Pentingnya membaca Al Qur’an

Bagi umat muslim membaca Al Qur’an juga merupakan bentuk ibadah yang sangat penting untuk dilakukan tanpa ada batasan waktu. Untuk dapat menambah semangat anda untuk banyak membaca Al Qur’an, berikut beberapa manfaat yang bisa diambil dari pentingnya membaca Al Qur’an.

  • Meraih banyak pahala

Membaca Al Qur’an tentu merupakan pahala bagi pembacanya karena satu huruf akan diganjar dengan satu kebaikan dan kemudian akan dilipat gandakan.

  • Mendatangkan Kebaikan

Membaca Al Qur’an dengan sering dapat mendatangkan kebaikan bagi siapa saja. Kebaikan ini bisa berwujud apa saja. Salah satunya adalah mendapatkan pertolongan di hari kiamat nanti.

  • Mendatangkan ketenangan hati

Al Qur’an merupakan obat untuk dapat digunakan untuk mendapatkan ketenangan hati. Saat sedang bersedih, disarankan untuk membaca Al Qur’an agar hari menjadi lebih tenang dan dan lebih mudah mendapatkan pertolongan Allah SWT.

  • Mendatangkan syafaat Nabi Muhammad SAW

Banyak sekali manfaat yang bisa didapatkan dengan rutin membaca Al Qur’an yang salah satunya adalah mendapatkan syafaat dari Nabi Muhammad SAW. Seperti yang kita tahu bahwa Nabi Muhammad SAW merupakan satu-satunya nabi yang kita harapkan untuk dimintai syafaat pada hari hari pertuhan dan dengan mendapatkan syafaatnya merupakan hal yang sangat di inginkan oleh umat Islam.

  • Dihadiri Malaikat

Malaikat juga akan menghadiri rumah-rumah yang selalu dibacakan Al Qur’an oleh para penghuninya.